oncontextmenu='return false' onmousedown='return false' onselectstart='return false'>

Selasa, 31 Mei 2011

Mega Monster Battle : Ultra Galaxy Legend The Movie


MEGA MONSTER BATTLE : ULTRA GALAXY LEGEND THE MOVIE adalah movie Ultraman terbaik yang pernah ada.Kualitas gambarnya sangat berbeda dan gaya bertarung para Ultraman pun sangat berbeda.Movie ini menceritakan tentang Ultraman Belial yang berusaha mencuri Plasma Spark untuk mendapatkan kekuatan.Tanpa sengaja,Belial menyentuh cahaya yang terlalu kuat itu dan melemahkan dirinya.Reiblood Seijin pun datang dan mengubah Belial menjadi seorang ksatria Ultra Kegelapan !
Belial yang dendam dengan para Ultraman karena diusir dari Nebula M-78,mempersiapkan balas dendam dengan senjata andalannya,Giga Battle Nizer.Zoffy,Ken (Ultra Father),dan Ultra Mother (Marie) pun tak bisa melawannya.Untungnya,Ultra King yang suaranya diisi oleh Perdana Menteri Jepang,Junichiro Koizumi datang dan mengunci Belial di penjara Ultra.Namun,si alien penipu Zarab Seijin datang dan membangkitkan Belial !

Belial segera merusak Hikari No Kuni dengan rasa dendamnya.
tentu saja para Ultraman melawannya.
Menariknya lagi,Powered,Great,Beth,Scott dan Joe kembali terlihat !



Namun mereka tidak mampu melawan Belial bahkan dengan kekuatan Zoffy,Ultraman dan Seven.



Belial juga segera mengalahkan semua Ultraman yang tersisa dan membekukan seluruh Hikari No Kuni dan penduduknya dengan kekuatan Plasma Spark yang telah diambilnya ! Kecuali Ultraman dan Seven yang menggunakan Barrier ketika seluruhnya dibekukan,Mebius juga tidak dibekukan karena ia terlempar keluar Galaxy ketika Belial mengalahkannya.Taro segera melindungi cahay terakhir di Galaxy itu agar bisa mempertahankan galaxy itu.



Belial meninggalkan Hikari No Kuni dan mengarah ke Monster Graveyard untuk membangkitkan 100 monster dengan Giga Battle Nizer miliknya !
Mebius segera meminta bantuan Reimon.Untungnya lagi,Ultraman Dyna yang 12 tahun lalu terlempar dari Universe lain muncul dan membantu tim ZAP Spacy memusnahkan Narse dan Zettonian Seijin !
Di tempat lain,Ultraman Zero yang sedang berlatih dengan Ultraman Leo dan Astra dibawah pengawasan Ultra King.Zero juga pernah berusaha mencuri Plasma Spark.Untungnya,dia tertangkap basah oleh Seven saat itu.





Akhirnya,latihan Zero berakhir dan ia-lah yang akan mengalahkan 100 monster itu sekaligus Belial.Ia juga diberi tahu bahwa Seven adalah ayahnya setelah Zero melihat Eye Slugger Seven yang dilempar oleh ayahnya untuk memberi isyarat.Ultraman Zero segera melesat dan pergi ke Monster Graveyard.Berjuanglah,ULTRAMAN ZERO !

"ZERO ! Urutoraman Zero ! Sebun No Musuko !"









Tidak ada komentar:

Posting Komentar